Cara Merubah Rambut Jadi Lurus Alami


Rambut lurus selalu menjadi pilihan yang  populer dan klasik bagi perempuan. Halus, lembut dan tidak kusut, tiga alasan ini membuat para perempuan terobsesi dengan rambut lurus. Pasalnya, saat rambut berantakan, mereka hanya menggunakan jari-jari tangan untuk merapikan.


Rebonding, smoothing dan catok, perawatan salon ini menjadi jalan tempuhnya. Tapi, meluruskan rambut dengan besi dan bahan kimia hanya akan merusak rambut. Rambut akan mudah kering, bercabang dan pecah-pecah.

Berikut ini adalah cara pintar meluruskan rambur secara alami, tanpa harus repot ke salon, seperti yang dilansir Boldsky.com:

1. Pisang dan pepaya
Hancurkan pisang dan pepaya matang dalam mangkuk, tambahkan dua sendok madu, aduk rata. Oleskan pada rambut, biarkan hingga mengering. Bilas dengan menggunakan shampo dan air dingin. Rapikan rambut dengan sisir, jangan ikat atau tekuk rambut hingga rambut benar-benar kering. Untuk mendapatkan lurus secara alami, Anda dapat melakukan ritual ini dua kali seminggu.

2. Kelapa dan jeruk nipis
Ambil santan dalam mangkuk, campur dengan jeruk nipis. Aduk rata, simpan dalam lemari es hingga campuran berubah menjadi krim atau mengental. Letakan krim di rambut dan kepala. Bungkus dengan handuk panas, biarkan hingga satu jam, dan bilas hingga bersih. Lakukan tiga kali seminggu untuk rambut lurus alami.

3. Conditioner
Conditioner adalah salah satu produk perawatan rambut yang dapat membuat rambut menjadi lurus alami. Oleh karena itu, biasakanlah menggunakan conditioner setiap habis menggunakan sampo. Tak lupa, pijat lembut setiap helaian rambut untuk lebih merata.

http://life.viva.co.id

{ 0 komentar... read them below if any or add comment }

Post a Comment

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot