Pilihan Gaun Lace Seksi


Lace dress memiliki kesan tersendiri bagi para seleb dunia seperti Kylie Minogue, Milla Jovovich, dan Cheryl Cole. Bahannya yang halus, menonjolkan motif, sekaligus keindahan kulit secara seksi membuat gaun ini kian diminati


Banyak cara untuk mengenakan lace dress. Anda dapat memakainya dengan beberapa pilihan gaya berbeda. Agar tak monoton, ikuti saja trik berikut.

Colorful Lace
Jangan terpaku pada lace dress klasik berwarna hitam dan putih saja. Anda dapat mencoba warna-warna lain seperti merah cerah dan merah muda. Colorful lace memberikan statement yang cukup bagi penampilan Anda. Jangan lupa untuk mempercantik tampilan dengan aksesori warna netral.

Kasual
Mungkin Anda bingung mengenai kapan waktu yang tepat untuk memakai lace dress. Untuk memudahkan, Anda dapat melihatnya dari kualitas kainnya. Lace dress yang kualitas kainnya lebih rendah lebih baik dikenakan sehari-hari.

Lace dress yang tekstur kainnya lebih berat juga tepat untuk menciptakan tampilan kasual. Pilih dress yang lebih panjang dengan warna-warna netral. Tambahkan aksesori sederhana yang dapat mempercantik penampilan kasual sehingga Anda terlihat seru.

Untuk malam hari
Kain lace yang kualitasnya baik, lebih cocok untuk busana malam hari dan acara atau formal. Pilih maxi dress dengan aksen lace agar tampilan semakin elegan. Untuk kesan dramatis, Anda dapat memilih lace dress berwarna hitam atau merah marun.

Metallic lace
Semua lace jenis vintage, seperti dilansir dari Peoplesdaily, adalah sesuatu yang klasik dan bisa dikenakan kapan saja. Jika Anda ingin sesuatu yang sedikit lebih kontemporer, pilih metallic lace. Jenis lace ini sangat cocok untuk acara pesta. Agar penampilan makin mencuri perhatian, padukan dengan aksesori kulit.

http://life.viva.co.id

{ 0 komentar... read them below if any or add comment }

Post a Comment

 
FASTSEO - SEO Friendly Blogger Template Design by Tutorial SEO Blogspot